Breaking News

10/recent/ticker-posts

PGRI Kota Palembang Gelar Halal Bihalal, Perkuat Silaturahmi dan Sinergi dengan Dinas Pendidikan Kota Palembang



Liputanseputarpalembang.com

Ketua PGRI Kota Palembang H. Ahmad Zulinto, S.Pd., M.M menggelar Halal Bihalal bertempat dikediamannya pada hari ketiga Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, Rabu (2/4/2025). Hadir pada kegiatan tersebut seluruh pengurus PGRI Kota Palembang, anggota PGRI Kota Palembang, Kepala Dinas Pendidikan Kota Palembang Adrianus Amri, S.STP, MSi, Kelompok Kerja Kepala Sekolah (K3S).

Ketua PGRI Kota Palembang H. Ahmad Zulinto, S.Pd., M.M mengatakan, hari ini pihaknya menggelar kegiatan Halal Bihalal dalam rangka hari raya Idul Fitri 1446 Hijriah.

"Kegiatan hari ini silaturahmi seluruh pengurus PGRI kota Palembang, Badan Badan Pengurus PGRI termasuk sekolah PGRI, PC Kecamatan dan K3S juga ikut hadir dalam rangka open house," ujarnya.

Zulinto menuturkan, ini adalah silaturahim, apalagi dia baru lagi di PGRI Kota Palembang.

"Jadi kami harus berkumpul untuk menyatukan sikap kembali. Mudah-mudahan PGRI terus berkiprah untuk para guru-guru di kota Palembang terhadap pendidikan di kota Palembang. Alhamdulillah hadir langsung Kepala Dinas Pendidikan Kota Palembang Bapak Amri beserta istri," tuturnya

"Harapan kami PGRI dan Dinas Pendidikan Kota Palembang selalu bersinergi, dan selalu bahu-membahu meningkatkan kualitas pendidikan. PGRI tentu bisa memberikan suatu masukan untuk dinas pendidikan Kota Palembang. Sehingga memang dinas pendidikan kita berkualitas. Dunia pendidikan di Palembang berkualitas dan kami PGRI mudah-mudahan bisa berkontribusi untuk pendidikan kota Palembang," tambah Zulinto.

Lebih lanjut Zulinto mengungkapkan, yang hadir pada kegiatan Halal Bihalal hari ini cukup banyak dan ini merupakan rutinitas setiap tahun.

"Imbauan kita kepada anggota PGRI adalah karenaPGRI menaungi guru-guru, tentunya kami mengharapkan kepada guru kota Palembang ini harus memegang teguh kode etik guru. Jadi berbuatlah dengan baik, mendidiklah dengan baik dan anak-anak itu adalah anak kita semu. Jadi jangan sekali-kali guru-guru memberikan sesuatu yang tidak beretika dalam menyampaikan apapun dalam bidang pendidikan. Jadi kami menghimbau mari kita menjadi seorang pendidik yang betul-betul memperhatikan pendidikan dan membantu pemerintah kota Palembang dalam meningkatkan kualitas pendidikan di kota Palembang," tandasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kota Palembang Adrianus Amri, S.STP, MSi mengatakan, hari ini adalah hari Raya Iedul Fitri ketiga dan PGRI Kota Palembang mengadakan halal bihalal dengan seluruh pengurus PGRI.

"Kami dinas pendidikan sangat mengapresiasi kegiatan Halal Bihalal ini untuk meningkatkan silaturahmi dan meningkatkan persaudaraan dan juga berkonsolidasi untuk seluruh pengurus. Sehingga kedepannya kita akan menyamakan persepsi untuk kinerja dan organisasi," katanya.

Ketika ditanya awak media bentuk sinergisitas apa yang akan terjalin antara Disdik Palembang dengan PGRI Kota Palembang, Amri mengungkapkan, dalam waktu dekat pihaknya akan menjalin kerjasama terkait perwujudan visi misi walikota Palembang yang mana salah satunya Palembang cerdas.

"Jadi kita akan bersinergi dengan Dewan Pendidikan dan PGRI Palembang. Insya Allah kita akan akselerasi percepatan programnya, sehingga periode pertama ini visi misi Walikota Palembang Bapak Ratu Dewa dan Wakil Walikota Palembang Prima Salam akan terwujud," pungkasnya. (Manda) 

Posting Komentar

0 Komentar


Baca juga

TEKNO